Breaking News
- PSS Sleman Diterjang Hujan, Cleberson Absen Berat dampak Cedera Parah
- Peluang SF Hariyanto Menguat di Golkar dan Gerindra Setelah Tidak Terdaftar di Bursa DPD PDI Perjuan
- KPU Riau Intensifkan Pengawasan: Kawal Tujuh KPU Daerah di MK
- Effendi Simbolon Usulkan Megawati Mundur dari Posisi Ketua Umum PDIP, Ini Pendapat Andreas Hugo Pare
- Agenda Hari Ini: Sidang PHPU untuk Kuansing dan Pekanbaru
- Prestasi Gemilang: KPU Riau Dibanjiri Penghargaan
- Semakin Kuat: Peluang SF Hariyanto Merapat ke Golkar dan Gerindra Riau Setelah DPD PDI Perjuangan
- Foto Hasto Kristiyanto Hilang dari Situs DPP PDIP Setelah Jadi Tersangka KPK
- Repol Sambut Positif Pencalonan Parisman Ikhwan untuk Ketua Golkar Riau
- Hasto Kristiyanto Angkat Suara Setelah Jadi Tersangka KPK: Isu Aspirasi Masa Jabatan 3 Periode
Prilly Latuconsina dan Kevin Sanjaya: Sinergi Baru dalam Bisnis Sewa Yacht untuk Pariwisata Maritim
Prilly Latuconsina dan Kevin Sanjaya Garap Bisnis Bareng Sewa Yacht, Dukung Pariwisata Maritim Tanah Air

SuaraMedan.id - Prilly Latuconsina, yang dikenal sebagai salah satu aktris multitalenta Indonesia, kini semakin memperluas kiprahnya di dunia bisnis.
Setelah sukses di industri hiburan, Prilly mengejutkan banyak pihak dengan terjun ke bisnis yang terbilang unik, yakni perusahaan kapal pesiar mini melalui brand Salaya Yacht.
Keputusannya untuk berinvestasi di sektor ini berawal dari kecintaannya pada aktivitas olahraga air dan liburan mewah yang menawarkan pengalaman eksklusif.
Bisnisnya ini ia jalankan tak hanya seorang diri, melainkan bersama mantan pemain bulu tangkis Indonesia Kevin Sanjaya.
Salaya Yacht ini resmi diluncurkan pada Minggu (12/1/2025) di Pantai Mutiara, Jakarta dengan memamerkan tiga model unggulan koleksi mereka.
Di antaranya Merry Fisher 795, Merry Fisher 895, dan Merry Fisher 1095.
Peluncuran Salaya Yachts dihadiri langsung oleh Wakil Menteri Pariwisata Indonesia Ni Luh Puspa, hingga Raffi Ahmad.
Ini menjadi tonggak penting dalam mendukung pariwisata Indonesia, dengan menghadirkan layanan wisata laut premium yang mempromosikan keindahan alam nusantara sekaligus mendorong sektor ekonomi kreatif berbasis maritim.
Terlebih, basis operasional kapal pesiar mini ini nanti tersebar di 3 wilayah meliputi Jakarta, Bali, dan Labuan Bajo.
Salaya Yacht menargetkan untuk menjadi ikon baru dalam industri pariwisata Tanah Air.
Melansir dari akun resmi Instagram Wakil Menteri Pariwisata Indonesia Ni Luh Puspa @niluhpuspa mengatakan, sebagai negara maritim dengan ribuan pulau, Indonesia memiliki potensi wisata bahari yang besar dan menanti untuk terus digali.
Saat ini, perlu kolaborasi dan perhatian bersama untuk mengembangkan wisata bahari, khususnya dalam meningkatkan infrastruktur dan fasilitas.

Write a Facebook Comment
Tuliskan Komentar anda dari account Facebook
View all comments