Eksplorasi Kuliner: Transformasi Rice Paper Menjadi Pembungkus Makanan Aman dan Modern
Uniknya Rice Paper Sebagai Pembungkus Makanan Kekinian dan Aman untuk Dikonsumsi: Begini Cara Membuatnya

By medanku 23 Jan 2025, 08:55:00 WIB Lesehan
Eksplorasi Kuliner: Transformasi Rice Paper Menjadi Pembungkus Makanan Aman dan Modern

SuaraMedan.id – Siapa yang tidak tahu rice paper? Rice paper merupakan produk atau bahan makanan yang terbuat dari beras ataupun tepung beras.


Rice paper berasal dari Asia, khususnya Vietnam. Bentuk dari rice paper ini seperti lembaran tipis yang transparan dan keras seperti krupuk.

Baca Lainnya :


Rice paper biasanya digunakan untuk membungkus maupun menghias makanan. Rice paper juga dapat digunakan untuk bahan seni seperti origami hingga dekorasi.


Selain itu, rice paper mengandung rendah kalori dan bebas gluten sehingga sangat cocok untuk dijadikan menu diet.


Saat ini memang banyak yang menggunakan rice paper sebagai alternatif untuk mengonsumsi makanan sehat.


Cara menggunakan rice paper yaitu dengan merendam sebentar ke dalam air matang atau air hangat hingga lembek.


Tekstur unik dari rice paper dapat digunakan untuk membungkus makanan seperti salad, dan juga dijadikan sebagai kulit lumpia.


Sementara itu, ada rice paper yang tidak bisa dimakan. Biasanya dibuat di laboratorium yang dari bahan nabati dan digunakan untuk kertas kaligrafi, origami, dan produk kertas lainnya.


Rice paper juga bisa Anda buat di rumah dengan cara meratakan pasta tepung beras di atas plastik, kemudian dikeringkan.


Tetapi, jika tidak ingin ribet, anda bisa membelinya di toko bahan makanan maupun online.


Apakah Anda penasaran untuk mencoba rice paper? Jika Anda ingin mencobanya, mungkin menu sehat yang satu ini akan cocok untuk Anda coba memasaknya di rumah.


Berikut adalah Resep Salad Spring Roll yang mudah dan cepat dengan rice paper.




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment